Menambah income melalui Adsense Publisher

6eman-teman pernah mendengar istilah Pay Per Clik (PPC), pastinya ya kan. Untuk kesempatan kali ini saya mau berbagi atau sharing PPC, yang menduduki peringkat tiga besar di dunia. Untuk yang pertama adalah mengenai Google Adsense company. Pastinya banyak teman-teman yang sudah menggunakan Adsense sebagai salah satu cara mendapatkan uang dari internet, khususnya bagi pengguna blog yang bergabung menjadi publisher. Adsense merupakan perusahaan terbesar penyedia atau perantara antara pengiklan (advertiser) dan publisher (penyedia website atau blog). Jutaan pengiklan dan publisher sudah bergabung di perusahaan ini, jadi tidak salah jika Adesense menjadi tempat yang baik dan subur untuk kepentingan kedua belah pihak tersebut.


Bagi pengiklan Adsense menjadi tempat yang sangat baik, karena jaringan publishernya sangat banyak tersedia diseluruh penjuru dunia dan memiliki tim dengan profesionalitas yang tinggi. Pengiklan mendaftar melalui program google Adword dan bisa menentukan budget yang akan mereka keluarkan tiap klik iklan. Kelebihan adsense adalah kedua belah pihak, yaitu pengiklan dan publisher tidak akan direpotkan dalam mengatur penempatan iklan dan jenis iklan apa yang akan dimuat. Semuanya telah disiapkan dan dipilih oleh tim google adsense sesuai kategori dan keyword yang dimasukkan ketika melakukan pendaftaran. Sehingga pengiklan tidak akan kesulitan untuk mengatur penempatan iklan sendiri dan dengan sendirinya iklan akan terpasang di tempat yang sesuai. Sedangkan bagi publisher, juga sama tidak harus memilih iklan mana yang akan terpasang dan sesuai dengan website atau blog karena sudah diatur oleh tim google adsense menurut keyword yang diberikan.

Jadi inilah yang membuat adsense menjadi terfavorit didunia baik bagi advertiser atau publisher. Sekarang saya akan lebih fokus ke review publisher di adsense. Ada beberapa hal yang perlu diketahui dan diperhatikan oleh publisher sebagai partner google adsense:

1. Pendaftaran gratis, dan lebih baik isi website atau blog dalam bahasa inggris
2. Adsense membutuhkan waktu 1-2 hari untuk mereview website/blog calon publisher
3. Jika diterima, maka bisa langsung mengatur jenis iklan yang akan tampil dan ukurannya
4. Butuh beberapa jam hingga iklan bisa tampil pada website atau blog
5. Nilai klik iklan pada adsense lebih besar dibandingkan perusahaan iklan yang lain
6. Gunakan keyword yang memiliki harga tinggi, jika ingin nilai per kliknya besar
7. Sesuaikan keyword dengan isi content pada website atau blog
8. Dengan keunggulan adsense, banyak yang mencoba cara curang untuk income yang lebih
9. Hal ini membuat adsense menjadi lebih waspada dan membuat peraturan yang ketat
10. Jika sudah dibanned, maka tidak bisa mendaftar untuk kedua kalinya

Dari poin penting diatas, kita bisa mengambil keputusan untuk mengikuti semua peraturan dan mengetahui konsekuensi yang harus diterima. Adsense memang sudah sangat membatasi partnernya dalam mempromosikan website atau blog yang tertera iklan dari mereka. Jadi kita hanya boleh menggunakan cara-cara yang wajar dan halal dalam membangun trafik ke blog atau website kita. Yang perlu dihindari antara lain:

1. Jangan berusaha mendatangkan trafik dengan menggunakan website traffik exchange.
2. Jangan membuat review tentang ajakan pada pengunjung untuk mengklik iklan.
3. Kalau bisa hindari memakai iklan lebih dari satu perusahaan pada satu halaman web.
4. Jangan melakukan invalid klik, mengklik iklan sendiri dan clicking cartel (kerjasama)
5. Bagi pengguna blogger, melihat blognya melalui "pratinjau" pada menu "tata letak".

Poin diatas merupakan beberapa hal penting yang perlu diperhatikan agar teman-teman tidak bermasalah dengan pihak adsense dan melakukan pelanggaran yang berujung pada diputuskannya kontrak kerjasama. Dan masih banyak lagi peraturan yang mengikat dan bisa dilihat pada Term Of Service adsense.

Untuk pembayarannya sendiri, adsense menggunakan metode check yang akan dikirimkan jika jumlah account kita sudah mencapai minimal 100 dollar. Jika account kita sudah mencapai 10 dollar maka adsense akan membuka data untuk pengisian tax dan PIN, tetapi biasanya agak terlambat karena banyaknya publisher yang menggunakan jasa ini. Dan setelah blog/website kita terdata, maka adsense akan langsung mengirimkan surat kepada alamat kita yang berisikan nomor PIN untuk diisikan pada account adsense kita.

Karena memakai pengiriman biasa, surat ini baru sampai dalam waktu kurang lebih satu bulan atau lebih. Kecuali jika teman-teman memilih pengiriman express, baru bisa sampai dalam waktu 2-3 minggu. Jika sudah mengisi nomor PIN barulah account adsense bisa dicairkan jika sudah menemui requirement.

Program ini sangat baik bagi publisher, tetapi menurut saya kelemahannya ada pada peraturan yang sangat mengikat dan bisa menjadi "boomerang" bagi publisher jika tidak mengetahui dengan detail apa yang diperbolehkan dan apa yang harus dihindari. Yang kedua, untuk metode pembayaran check menurut saya kurang fleksibel, membutuhkan waktu yang lama untuk menerima check dan agak merepotkan ketika akan mencairkan dibank. Overall, Adsense tetap menjadi nomor satu didunia dan favorit bagi kedua belah pihak untuk meraih tujuannya masing-masing.

Related Post



5 Comment:

ilmair.com (endah nurzaira) said...

adsense google kya-na ssah deyh, pa lgi klu pustingan berbahasa indonesia, dan sering kena baned karena penggunaan ip adress yang sama yaitu penggunaan warnet, tpi ada loh adsense lokal indonesia yang cepat dan mudah sign up di kumpulblogger dan
adsensecamp

Andy said...

iya memang adsense rada banyak aturannya mba, tapi untuk penggunaan warnet yang harus dihindari waktu mengedit blog yaitu, jangan menggunakan "lihat blog" untuk melihat preview blog yang sudah kita edit. Karena bisa dianggap mengklik sendiri. Jadi lebih baik gunakan "pratinjau pada menu tata letak..Untuk punya indonesia juga bagus kok

Dwi Budi Priyanta said...

Di adsense sekarang menggunkan UNION...
Waduh postingannya informatif...OK
I follow You...n ..You May Follow Me
Succses ..

Andy said...

Iya benar mas, kita bisa request embayaran pake western union, yang memiliki banyak kelebihan dibandingkan dengan memakai check biasa. Tapi ada beberapa kabar kalo katanya adsense mau mencabut lagi UNION untuk pembayaran di indonesia.

Andy said...

sekarang tak perlu bingung dengan pembayaran adsense qta, karena sudah ada pengiriman melalui WU (baca western union). Mudah dan cepat. qta hny butuh 6 rb u/ materai saja.

Saya sdh mencoba pembayran pke WU, dan mmg itu lbh mudah.

Post a Comment

Subscribe To Andy's Blog Tips

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Popular Posts