Update Backlink Search Engine Google

Sekarang sudah bulan April, waktunya bagi blogger untuk mengecek perkembangan blognya. Andy juga mulai mengecek status perkembangan blog dimulai dari, backlink, pagerank (baik keseluruhan dan inner pagerank), juga posisi SERP masing-masing artikel diblog. Setelah aku cek ternyata sudah ada beberapa perubahan sobat, khususnya mengenai jumlah index backlink.

Index backlink disini dalam arti index backlink search engine Google yang updatenya agak lama, dan terkadang tidak tentu kapan updatenya. Sedangkan index backlink dari search engine lain sangat cepat indexnya, apalagi Yahoo dan Altavista yang perkembangannya bisa di lihat hampir setiap hari. Awalnya aku mulai penasaran waktu adanya thread diforum pada akhir bulan Maret mengenai update pagerank. Sebagian member forum ada yang blognya sudah di update dan ada juga yang belum di update pageranknya. Kalau Andy's blog sendiri memang belum di update atau mungkin sudah tetapi tidak berubah kali hehehe. Tetapi kalau aku cek di online pagerank tool, Google belum update pageranknya karena kemungkinan update pagerank Google bulan April ini.

Mengenai index backlink search engine Google ini, Alhamdulillah ada peningkatan backlink yang cukup signifikan terutama index backlink dari sobat Andy yang sering berkomentar satu sama lain. Hasilnya ada peningkatan inner pagerank di beberapa artikel blog ini dan ada juga yang turun inner pageranknya. Yang naik tentu artikel yang linknya dioptimasi dan sebagian besar artikel baru, sedangkan artikel yang lama karena jarang dioptimasi jadinya menurun nilai pageranknya. Untuk memudahkan pengecekan, aku pakai free software "parameter" yang bisa digunakan untuk melihat setiap inner pagerank dalam satu kali klik. Di bawah ini contoh gambar dari hasil pengecekan oleh parameter:


Hasil ini cukup membuat aku senang karena dari statistik ini, Andy's blog bisa mendapat organik trafik dari search engine secara rutin dengan jumlah yang terus meningkat. Tapi teknik seo yang aku gunakan masih cara dasar, mungkin ke depannya ingin bisa menggunakan cara yang lebih advance dan bisa menghasilkan hasil yang lebih baik. Kalau teman-teman mau download software parameter ini bisa menggunakan link dibawah ini:

Download paramater free google pagerank software

Cara penggunaannya sangat mudah, tinggal di install dan langsung masukkan tiap URL postingan blog. Kalau sudah selesai cek pagerank, sebaiknya URL di paramater jangan dihapus dan setiap ada postingan baru sobat bisa langsung memasukkan URL barunya ke software parameter lagi. Jadi kita tidak perlu memasukkan URL setiap kali ingin mengecek pagerank satu per satu. Karena jika URL tidak dihapus maka akan tetap ada dalam list parameter. Software ini juga bisa digunakan untuk mengecek inner pagerank blog/website lain, karena bisa bermanfaat bagi sobat yang lagi mencari backlink berkualitas selain menggunakan add-ons Seo quake. Bagaimana dengan sobat, sudah lihat perkembangan blognya atau belum? kalau belum langsung di cek biar kita bisa tahu hasil dari usaha kita dalam tiga bulan belakangan ini. Apalagi bagi sobat yang ikut paid blog review, pasti perkembangan link dan pagerank ini yang ditunggu-tunggu. Andy mengucapkan terima kasih buat sobat yang suka berkunjung dan berkomentar diblog ini, juga sebaliknya sehingga ada interaksi dan bisa menguntungkan satu sama lain. Tetap semangat dan apapun hasilnya jangan menyerah. Terima kasih

»

Subscribe To Andy's Blog Tips

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Popular Posts